Dari ajang Liga Inggris hasil pertandingan Wolverhampton
vs Manchester United tadi malam, 18/3/2012, berakhir dengan skor 0-5 untuk kemenangan Manchester United.
Gol pertama MU diciptakan bek Jonny Evans pada menit ke-21. Gol bermula dari tendangan sudut Wayne Rooney langsung ke kotak penalti. Bola kemudian diteruskan Carrick ke depan gawang. Dengan kaki kanan, Evans menyepak bola masuk tengah gawang Wayne Hennessey.
Gol kedua diciptakan Antonio Valencia pada menit ke-43. Setelah menguasai umpan Rooney, Valencia menggiring bola di sektor kiri pertahanan lawan, masuk kotak penalti, dan dari sudut sempit menyepak bola masuk sudut kanan atas gawang tuan rumah.
Menjelang turun minum, MU mendapat gol ketiga dari Danny Welbeck. Dari tengah kotak penalti, ia menembakkan bola kiriman Valencia, masuk sudut kiri bawah gawang Hennessey.
Javier "Chicharito" Hernandez membawa MU unggul 4-0 pada menit ke-56. Bermula dari tendangan sudut, Chicharito menyundul bola kiriman Rafael Da Silva masuk sudut kanan atas gawang Wolves
Chicharito hanya membutuhkan waktu lima menit untuk kembali masuk daftar pencetak gol. Dari jarak dekat, Hernandez melepaskan tendangan kaki kanan, yang membuat bola kiriman Valencia melesat masuk sudut kanan atas gawang Hennessey.
Pertandingan juga diwarnai keluarnya kartu kuning kedua untuk bek Wolves, Ronald Zubar, atas pelanggaran kepada Welbeck pada menit ke-40.